11 Des 2011

Tips Taklukkan Trading

 Apakah anda kesal belum bisa menaklukkan trading forex?? 
Berikut akan kami uraikan beberapa tips sukses para  yang  telah menjalani profesi Trader(trading for Living)..
1. Buat perencanaan dan gambaran trading dengan baik, yang harus anda ketahui yaitu kapan :
  • Waktu & level yang tepat untuk buka posisi
  • Menentukan angka Stop Loss & Take Profit yang tepat 
  • Susun strategi manajemen keuangan (money management). Hal ini terkait dengan berapa lama kita bertrading dalam satu bulan, lalu bagaimana tingkat ketahanan account kita terhadap resiko loss, kapan akan menarik dana, kapan menambah dana, dan alokasi pendapatan untuk tabungan, investasi serta konsumsi.
2. Peka terhadap trend (Trend Follower). Update selalu trend yang sedang terjadi di pasar. Apakah market dalam kondisi sideways, bullish, atau bearish. Jika harga sedang naik, Anda dapat memasang posisi Buy dan sebaliknya jika harga sedang turun maka Anda dapat memasang posisi Sell. Kebanyakan orang sering mengambil sebaliknya (counter trend) dan seringkali salah - walaupun ada juga sih yang sering benar . Selain itu trend market dapat diprediksi melalu indicator teknikal anda dan atau dengan mengikuti perkembangan informasi / berita.

3. Pertahankan dengan baik management modal & resiko.
Kontrol selalu manajemen modal anda, yang dimaksud adalah jumlah volume transaksi anda. Jika dalam dua tiga kali trading sudah menghabiskan 20 - 40% dari modal akibat loss, berhentilah sejenak. Ingat dengan batas resiko loss yang bisa anda toleransi pada setiap posisi. Tahan diri Anda untuk membuka posisi baru. Jangan turuti diri Anda untuk "membalas dendam" atau "ingin balik modal". Tenangkan pikiran Anda. Susun sistem trading Anda kembali di Demo Account. Sisihkan waktu 3 hari - 1 minggu untuk coba sistem trading di Demo Account.
Jika sudah mantap, silahkan masuk kembali ke Real Account.
4. Buat keputusan secara obyektif.
Jika ternyata posisi sudah salah arah sebaiknya jangan terlalu lama menunda keputusan. Sesegera mungkin ambil keputusan untuk keluar dari market. Selalu ingat manajemen modal dan resiko yang sudah Anda susun di awal sebelum entry posisi. Jangan serakah dan selalu patuhi trading system Anda.

5. Jadilah Trader yang cerdas
Jadilah trader yang cerdas. Cerdas disini adalah punya dasar kenapa harus Buy dan kenapa harus Sell. Artinya, Anda harus meriset pasar secara Fundamental dan Teknikal. Bukalah berita harian dari beberapa situs. Sesuaikan tanggal & waktunya dengan waktu dimana Anda berada.
6. Tulis Jurnal Hasil Trading. 
Buatlah Jurnal trading yang berisi catatan profit loss transaksi dan juga alasan kenapa transaksi anda profit / loss.
7. Saat harga sideways atau sedikit pergerakan, jangan masuk pasar. Intinya jika nurani Anda sendiri ragu-ragu, bagaimana dengan trading forex Anda. Ibaratkan saja Account Forex Anda sebagai mobil yang membawa Anda pada profit/keuntungan.
* Tidak berlaku bagi mereka yang memang spesialisasinya di saat market sideways!
8. Jangan Open Posisi terlalu banyak. 
Dalam satu hari, bagi Anda seorang scalper maksimal 10 kali posisi. Untuk Anda yang Daytrader baiknya maksimal 2 posisi dan Swing Trader lebih sedikit lagi. Ingat, kondisi analisa teknikal & fundamental Forex yang sering berubah-ubah dari waktu ke waktu.
9. Terus Belajar & Jangan Menyerah.
Perbanyak wawasan Anda dan ingat tujuan awal Anda Profit & Konsisten.

Nah itu tadi beberapa tips menaklukan trading yang mungkin bisa digunakan sebagai acuan..
Selamat mencoba ^_^


sumber: www.google.com

0 komentar:

Posting Komentar

Research and Education

 
Design by Askmisstrader